Senin, 27 Januari 2020

Tolak Peluru

2. Tolak Peluru

Ada beberapa hal dan teknik dasar yang perlu diperhatikan dalam tolak peluru. Beberapa di antaranya adalah bagaimana teknik teknik memegang peluru yang baik dan benar. Ada 3 teknik memegang peluru dengan benar caranya yaitu:
  • Renggangkan jari-jari tangan, sementara jari kelingking sedikit ditekuk dan posisikan jari kelingking tersebut berada di samping peluru.
  • Posisikan ibu jari senyaman mungkin dan sewajarnya saja. Hal ini dikarenakan kekuatan jari setiap orang yang berbeda, maka untuk orang yang berjari kuat dan panjang caranya juga berbeda.
  • Kemudian posisikan jari-jari dengan rapat dan letakkan ibu jari di samping, posisikan jari kelingking ada di samping belakang peluru.
Awalan yang perlu diperhatikan saat melakukan tolak peluru adalah pengaturan letak kaki. Tempatkan kaki kanan di muka batas belakang lingkaran, kemudian letakkan kaki kiri di samping kiri dengan lebar yang sebanding dengan lebar badan dan segaris dengan arah lemparan yang akan dilakukan. Ketika kaki kanan mendarat, maka badan lama kelamaan akan menjadi condong ke arah samping kanan, di mana bahu kanan akan lebih rendah dari bahu kiri. Posisikan lengan masih sama pada posisi semula. Ketika melakukan tolakan peluru maka harus diikuti dengan gerakan menolak. Sudut lemparan pada tolak peluru harus kurang dari 40 derajat.
 Maka dari itu agar tidak mendapatkan diskualifikasi, atlet tolak peluru perlu memperhatikan beberapa hal berikut.
  • Tidak boleh menyentuh balok batas di sebelah atas.
  • Tidak boleh menyentuh area di luar lingkaran.
  • Tidak boleh keluar masuk pada lingkaran yang dimulai dari muka garis tengah.
  • Jika peserta dipanggil oleh panitia selama 3 menit lamanya, tetapi tidak kunjung tiba atau melakukan tolakan.
  • Jika peluru yang akan dilemparkan jatuh di bagian belakang kepala peserta.
  • Jika peluru tersebut jatuh di luar sektor lingkaran.
  • Jika peserta menginjak garis lingkar lapangan.
  • Jika peserta keluar melewati depan garis lingkar.
  • Jika peserta berjalan keluar lingkaran dengan tidak tenang.

Hasil gambar untuk tolak peluru
 BT21



Tidak ada komentar:

Posting Komentar